PELALAWAN - Pemerintah Kabupaten Pelalawan, Riau, menggelar rapat koordinasi di tingkat kecamatan untuk mengejar target maksimal dalam pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan Daerah (Musrenbangda) tingkat kabupaten pada 2014.
Kepala Bagian Tata Pemerintahan (Tapem) Setkab Pelalawan Drs Novri Wahyudi, Senin (24/2) di Pangkalan Kerinci mengatakan, rakor yang biasanya di pusatkan di ibu kota, kali ini dibagi pada empat wilayah kecamatan.
"Rakor ini akan dibagi dalam empat wilayah yakni Wilayah I Kecamatan Bunut, Bandar Petalangan dan Pangkalan Kuras. Sedangkan untuk Wilayah II yakni Kecamatan Kerumutan, Ukui dan Pangkalan Lesung. Untuk Wilayah III yakni Kecamatan Kuala Kampar dan Teluk Meranti. Terakhir Wilayah IV yakni Kecamatan Pangkalan Kerinci, Bandar Seikijang, Pelalawan dan Langgam," ujarnya.
Mantan Camat Pangkalan Kerinci ini menjelaskan, pembukaan rakor ini akan dilaksanakan di Wilayah I di Kecamatan Bunut tepatnya di Gedung Serbaguna SMK 1 Bunut, pada Selasa (24/2) yang dibuka langsung Bupati Pelalawan, M Harris beserta sejumlah pejabat dnas terkait untuk dapat langsung mengetahui kondisi di lapangan.
"Selain itu, rakor ini juga akan diisi dengan dialog perihal pembangunan yang akan menghadirkan para tokoh masyarakat. Diharapkan hasilnya nanti sesuai dengan kebutuhan. Bupati ingin langsung terjun ke lapangan untuk mengetahui program pemerintah dan kendalanya, makanya rakor kali ini diadakan di tingkat kecamatan," ujarnya.
Ia menambahkan, banyak hal yang akan dibahas dalam rakor tersebut nantinya, dan untuk semester ganjil ini, mempersiapkan laporan dan revisi pembangunan dimana akan dievaluasi pada semester genap sekitar bulan 9 atau 10 (September dan November).
"Sedangkan salah satunya sosialisasi UU Desa Nomor 6 tahun 2014 tentang kompensasi dana pusat untuk desa Rp.1 M perdesa yang mungkin berjalan tahun 2015 mendatang. Dan terkait akan dihapusnya program PNPM, namun sistemnya penyaramarataan dari pusat," katanya. (MC Riau/lin)