Jumat, 22 Ramadhan 1446 H | 21 Maret 2025

PEKANBARU - Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Riau (Unri) kembali adakan Pekan Penghijauan XXX pada April mendatang. Kegiatan ini ditaja oleh Divisi Lingkungan Hidup Himaprobio.

Pekan Penghijauan merupakan sebuah wadah bagi mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Riau untuk berpartisipasi dalam pelaksanaan program pemerintah sebagai upaya pengembalian tatanan ekosistem hutan nasional dalam bentuk reboisasi terutama di daerah Riau.

Tidak hanya mahasiswa, dosen beserta alumni Program Studi Pendidikan Biologi turut serta dalam pelaksanaan Pekan Penghijauan XXX. Pada kegiatan Pekan Penghijauan XXIX, panitia telah berhasil melakukan penghijauan di Desa Koto Tuo, Kecamatan XII Kampar yang dihadiri langsung oleh Syahrial Abdi selaku Plt Bupati Kampar.

Ahmad Syahwanda. Ahmad Syahwanda selaku Bupati Himaprobio mengatakan kegiatan Pekan Penghijauan telah diwariskan dan tetap diselenggarakan terhitung tahun 1988. Baginya, kegiatan besar ini adalah bentuk nyata dari kepedulian dan pengabdian mahasiswa Biologi FKIP Unri terhadap kelestarian lingkungan yang ada di Pekanbaru.

"Saya berharap, di luar kegiatan Pekan Penghijauan ini mahasiswa serta masyarakat dapat terus mempertahankan keasrian lingkungan," ujarnya.

Kegiatan Pekan Penghijauan ini berlangsung selama tiga hari berturut-turut dengan serangkaian acara yang nantinya akan disusun oleh panitia Pekan Penghijauan XXX.(MC Riau/rat)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

Universitas Riau Umumkan 2.403 Peserta Lulus SNBP 2025

Jumat, 21 Maret 2025 | 20:23:07 WIB

Gubri Abdul Wahid Pimpin Apel Operasi Lancang Kuning

Kamis, 20 Maret 2025 | 09:15:09 WIB