Sabtu, 16 Ramadhan 1446 H | 15 Maret 2025

Bangkinang - Setelah liburan semester ganjil usai, Kelas Kominfo (KK) kembali digelar di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Tambang Kabupaten Kampar. Kegiatan ini dimulai di awal februari hingga berakhir semester genap nanti.

Pembina KK SMAN 2 Tambang, Novi menjelaskan bahwa ekstrakurikuler KK akan segera dimulai pada bulan Februari ini. KK sendiri menjadi salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang ditunggu siswa-siswi di sekolahnya.

Novi juga menyebutkan bahwa kegiatan KK sangat besar manfaatnya bagi siswa-siswi terutama dibidang informasi seperti memanfaatkan teknologi informasi dengan bijak.

“KK sangat dinantikan, mengikuti ekskul KK siswa bisa bertahan di sekolah sampai jam 18.00 WIB. Sedangkan ekskul lain jam 16.00 WIB sudah pulang,” sebutnya.

Ia berharap adanya kegiatan ini bisa memberikan pelajaran lebih bagi siswa-siswinya dalam mengasah potensi diri dalam berkomunikasi dan mengembangkan mengembangkan bakat.

“Siswa-siswi akan diajarkan oleh tim Kominfo, kemudian siswa-siswi yang diajarkan itulah nantinya yang akan menyampaikan kepada siswa lainnya. Semoga KK bisa mengasah potensi peserta didik kami,” harapnya, Minggu (3/2).

Lebih lanjut Novi mengatakan bahwa siswa-siswi yang terpilih sebagai tim bimbingan KK adalah siswa-siswi yang berpotensi dan memiliki kemampuan lebih dalam berkomunikasi dibandingkan dengan siswa-siswi lainnya.

“Lihat juga potensi siswanya, Kalau bagus kita ikutkan. Nanti yang ikut bimbingan Kominfo yang akan memberikan materi ke siswa yang lainnya,” katanya. (MCR/SA)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )