PEKANBARU - Asosiasi Pendidikan Tinggi Ilmu Komunikasi (Aspikom) Pusat melantik kepengurusan wilayah Provinsi Riau, Selasa (20/5) di Gedung Lantai 3 Rumah Saki Universitas Riau Pekanbaru.
Acara Pelantikan di hadiri oleh Rektor Universitas Riau diwakili oleh PR III Drs Rahmad, MT, Ketua Aspikom Pusat DR. Atwar Bajari, M.Si, KPID Riau Zainul Ikhwan, Ketua Ombudsman RI, DISKOMINFO Riau, Dewan Pakar Aspikom Riau.
Ketua ASPIKOM PUSAT RI Atwar Bajari dalam sambutan pelantikan mengatakan "saat ini mahasiswa komunikasi di Indonesia semakin banyak peminatnya".
Berdasarkan keputusan Ketua Umum ASPIKOM Pusat tentang Pengurus ASPIKOM Wilayah Riau Tahun 2013-2016 telah menetapkan pada 17 Februari 2014, Dewam Pengurus Harian : Ketua Umum ; DR. Nurdin A Halim, Master Of Art Communication, Wakil Ketua Umum ; DR. Welly Wirman, Magister Sain, Sekretaris Umum ; Eko Hero, Bendahara ; Chelsy Yesicha
Koordinator Bidang Kurikulum dan Pembelajaran Ketua ; DR. Abdul Azis, Sekretaris : Muh. AR. Imam Riauan, Anggota; Rahmat Zaki, Rafdaedi, Evawani Elisa, Wan Firmansyah, Uli Sofia, Erda Neli
Koordinator Bidang Penelitian dan Pengembangan Ketua ; Rumyeni, Sekretaris : Yudi Daherman, Anggota ; Aidil Haris, Toni Hartono, Hotna Sari, Fatmawati, Maal Abrar, Dyah Pitaloka
Koordinator Bidang Organisasi dan Keanggotaan Ketua ; Firdaus Elhadi, Sekretaris : Dewi Sukartik, Anggota ; Yuharani Fitri Andesy, Tessa Shasrini, Artis, Ringgo Eldapi Yuzani, Hevi Susanti, Mardiah Rubani.
Koordinator Bidang Hubungan Masyarakat Ketua ; Jayus, Sekretaris : Nova Yohana, Anggota ; Al Syukri, M. Badri, Suci Sinta Lestari, Tantri Puswita Yazid, Nita Rimayani, Haryy Setiawan
Acara Pelantikan Aspikom Wilayah Riau juga dilanjutkan dengan Rapat Kerja Wilayah dan Seminar Nasional yang dihadiri pembicara dari Aspikom Pusat, Pemerinta Provinsi Riau (Diskominfo Riau, Dian Sjahrial) dan Dosen Komunikasi Riau (Dr Muchid Albintani M.Fil). (MC Riau/tri)