DUMAI - Pemerintah Kota Dumai, Riau, untuk kali ketiga kembali menerima penghargaan kesehatan dan keselamatan kerja (K3) tingkat nasional tahun 2014 dari Kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI.
Kepala Disnakertrans Dumai H Amiruddin mengatakan, penghargaan langsung diterima Walikota H Khairul Anwar dari Menteri Nakertrans RI Muhaimin Iskandar di Jakarta, Senin (26/5).
Menurutnya, penghargaan ini diraih berkat kerja keras semua pihak dan komunikasi intensif pemerintah kepada perusahaan agar terjalin hubungan kerja yang harmonis dan kondusif.
"Disamping terus berkomunikasi, kita juga intens melakukan pengawasan ke perusahaan untuk memastikan situasi kerja berlangsung dalam keadaan aman dan lancar tanpa ada persoalan antara dua belah pihak," katanya di Dumai, Rabu.
Dia menjelaskan, sejauh ini Disnakertrans Dumai telah rajin melakukan monitoring ke sejumlah perusahaan dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan mengawasi pelaksanaan kerja dua belah pihak.
Sehingga, pada 2013 lalu, Pemkot telah menandatangani kesepakatan bersama dengan sejumlah perusahaan dalam bidang sistem rekrutmen kerja terkait prioritas tenaga kerja lokal sesuai produk hukum daerah yang ada.
"Mudah-mudahan dengan berbagai upaya ini tercipta hubungan kerja yang harmonis dan kondusif serta kondisi kerja yang memperhatikan kesehatan dan keselamatan pekerjanya," harap Amiruddin.
Sementara, Walikota Khairul Anwar mengaku bersyukur dan bangga dengan kinerja instansi Disnakertrans yang mampu mempertahankan penghargaan nasional untuk kali ketiga dalam rangka mencapai tujuan kondisi ikllim hubungan kerja yang harmonis dan kondusif.
"Saya sangat bersyukur karena ini penghargaan yang ketiga berhasil kita raih, berkat kerja keras dan kerjasama semua pihak," terangnya.
Ia mengapresiasi seluruh perusahaan dan serikat pekerja yang ada di kota ini karena telah mau bekerjasama dan menjalankan peraturan ketenagakerjaan dengan baik bersama pemerintah.
"Anugerah ini tidak lepas dari partisipasi serta dorongan perusahaan dan serikat pekerja di Kota Dumai yang telah bergandengan tangan dan menciptakan hubungan kerja yang harmonis," ungkapnya. (MC Riau/ar)