Jumat, 22 Ramadhan 1446 H | 21 Maret 2025
UMKM Riau Dapat Manfaatkan Pinjaman Modal dari Pertamina

PEKANBARU - Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Riau, Asrizal mendorong agar para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) maupun Industri Kecil Menengah (IKM) dapat memanfaatkan pinjaman modal dari yang diberikan oleh Pertamina dalam rangka penguatan usaha di masa pandemi covid-19 saat ini.  

"Ada dana yang ada di BUMN yang bisa digunakan UMKM kita yang butuh penguatan modal dalam menghadapi covid-19. Kita pada awal bulan Juli kemarin sudah memfasilitasi Pertamina melalui webbinar untuk menyampaikan langsung programnya kepada UMKM terkait penguatan permodalan," kata Asrizal, Jumat (28/8/2020).

Kata Asrizal, dalam membantu pemulihan ekonomi, Pertamina dapat memberikan pinjaman modal maksimal sebesar Rp200 juta untuk satu pelaku usaha.

"Kewajiban UMKM, ada biaya administrasi 3 persen per tahun. Ini tidak flat, semakin berkurang pinjamannya maka adminstrasi juga berkurang. Sehingga itu bisa mencapai mencapai 2,8 persen pertahunnya,"kata dia. 

"Untuk program tersebut kita sudah sosialisai ke IKM dan UMKM di Riau ini. Tinggal lagi mereka harus proaktif untuk mengajukan permohonan permodalan ke Pertamina," tambah Asrizal. 

Sebelumnya, Unit Manager Communication, Relations and CSR Pertamina Refinery Unit II, Brasto Galih Nugroho mengatakan pinjaman yang diberikan Pertamina kepada UMKM merupakan salah satu program kemitraan yang bertujuan untuk membantu perekonomian masyarakat. 

"Kami memiliki program kemitraan, di mana kami bisa memberikan pinjaman modal lunak kepada usaha kecil dan mikro yang minimal sudah beroperasi selama 6 bulan," kata Brasto dalam acara serah terima bantuan masker kepada Pemerintah Provinsi Riau, di Gedung Daerah, Pekanbaru pada 19 Agustus 2020 lalu. 

"Kami bisa berikan untuk satu usaha maksimal Rp200 juta, dengan beberapa syarat yang harus dipenuhi. Dan itu merupakan bentuk komitmen kami untuk memberdayakan usaha kecil dan usaha mikro di Riau ini," tambahnya.

Sementara untuk pengajuan pinjaman, kata dia, para pelaku usaha dapat menghubungi Pertamina, khususnya Pertamina Refinery Dumai maupun Pertamina Marketing Operaion Region I. (MCR/ger)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

Magdalisni Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Provinsi Riau

Senin, 10 Februari 2025 | 13:52:34 WIB

Ekonomi Riau Triwulan IV-2024 Tumbuh 3,52 Persen

Rabu, 05 Februari 2025 | 15:37:20 WIB

BMKG Pekanbaru: Cuaca Riau Didominasi Cerah Berawan

Senin, 03 Februari 2025 | 08:03:01 WIB

Banjir Masih Melanda 3 Kabupaten di Riau

Sabtu, 01 Februari 2025 | 07:50:55 WIB