PEKANBARU - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir menyampaikan, bahwa terkait perkembangan pandemi Covid-19 di Provinsi Riau terdapat kabar baik dengan adanya penambahan 28 pasien Konfirmasi dinyatakan sembuh, Minggu (30/08/2020).
"Alhamdulillah hari ini juga terdapat penambahan pasien sehat dari Konfirmasi Covid-19 sebanyak 28 pasien," ungkapnya saat konferensi pers di Posko Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Riau.
Mimi menjelaskan, dengan adanya penambahan kasus sembuh tersebut, sehingga total pasien Konfirmasi Covid-19 di Provinsi Riau yang sudah sembuh sebanyak 1.066 orang.
"Sehingga total persentase angka kesembuhan di Provinsi Riau yaitu 61,3 persen," jelas Mimi.
Kemudian, Mimi mengungkapkan 28 pasien Konfirmasi Covid-19 yang sembuh dan telah pulang tersebut tersebar di enam Kabupaten\Kota se-Riau serta juga berada di luar Provinsi Riau.
"Kami sampaikan bahwa kasus sembuh dan pulang berasal dari Kota Dumai sebanyak 5 orang, Kabupaten Siak sebanyak 1 orang, Kabupaten Bengkalis sebanyak 3 orang, Kota Pekanbaru 6 orang, Kabupaten Kuantan Singingi sebanyak 1 orang, Kabupaten Pelalawan 4 orang, dan berada diluar Provinsi Riau yaitu 8 orang," pungkas Mimi. (MCR/AQB)