PEKANBARU - Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Maamun Murod pimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) di lingkungan kerja yang dipimpinnya.
Mantan pejabat Kabupaten Kepulauan Meranti ini pun mengingatkan, sebanyak 29 pejabat eselon III dan IV yang telah dilantik kemarin tersebut, agar memiliki tekad bulat dalam meningkatkan kinerja.
"Saat ini tuntutan sangat tinggi. Orang akan menyorot apa yang akan kita lakukan. Karena itu kita harus rapatkan barisan. Semuanya harus memiliki tekad yang kuat, untuk meningkatkan kinerja di Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan ini," kata Murod, Jumat (2/7/21).
Sebanyak 29 pejabat eselon III dan IV yang telah melaksanakan Sertijab hari ini, diminta cepat beradaptasi sesuai amanah yang telah diberikan. Tanggung jawab dalam menjalankan tugas dan peran sangat diharapkan.
Karena itu ungkap Murod lagi, dengan kesungguhan, realisisasi program kerja bisa ditingkatkan. Melalui team work yang solid, baik bidang, seksi di lingkungan DLHK. Dengan begitu, capaian kinerja yang dihasilkan dapat memuaskan.
"Kami mohon kepada bapak ibu sekalian, agar cepat melaksanakan kegiatan yang menjadi tanggung jawab bapak ibu sekalian. Tidak hanya masalah capaian, tetapi bagaimana bisa terlaksana dengan baik," tegas Murod.
Salah satu program kerja yang paling menjadi perhatian Murod, yakni berkaitan dengan program Riau Hijau, yang menjadi bagian visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur Riau. Program ini harus dapat terwujud.
"Bapak Gubernur dan Wakil Gubernur sudah mengamanatkan kepada kita untuk melaksanakan Program Riau Hijau. Program ini harus benar-benar dapat direaliasikan," ujar Murod.
Selain itu, ada juga masalah Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla). Utamanya kepada Unit Pelaksana Teknis Kesatuan Pengelolaan Hutan (UPT KPH) yang tersebar di sejumlah daerah di Riau, bersama stake holder terkait dapat meningkatkan kewaspadaan munculnya titik-titik api.
"Saya ingatkan ke depankan team work, saling berkoordinasi dan upayakan pencegahan," papar Murod.
(Mediacenter Riau/mtr)