Selasa, 24 Syawwal 1446 H | 22 April 2025

PEKANBARU - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Pusat, Margo Yuwono menyampaikan ada lima hal yang mendorong daya saing daerah untuk pembangunan.

Hal tersebut disampaikan Margo Yuwono saat menjadi keynote speech saat webinar nasional bersempena Hari Jadi Provinsi Riau ke-64 secara virtual, Jumat (13/8/2021).

"Ini bagaimana peran aktif kita dengan satu data Indonesia untuk pembangunan Riau yang berdaya saing," ujarnya.

Adapun lima hal tersebut diantaranya, pertama, yang menjadi lokomotif pembangunan yaitu bagaimana berupaya meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM).

Kedua, bagaimana meningkatkan koordinasi antar stakeholder baik di Provinsi Riau secara nasional maupun juga secara global.

Ketiga, Provinsi Riau nantinya kedepan melakukan pemanfaatan sumber daya secara berkualitas dan berkelanjutan.

Keempat, Provinsi Riau terus berupaya meningkatkan infrastruktur yang memadai dan berkualitas.

Kelima, dengan infrastruktur yang memadai sehingga memungkinkan pelaku usaha bisa bekerja dengan baik.

"Menciptakan daya saing daerah merupakan isu besar yang harus dikelola di Provinsi Riau dan itu menuntut tata kelola pemerintahan yang baik," ucapnya.

Menurutnya, dengan adanya SDM yang berkualitas dengan kerjasama yang baik serta mampu memanfaatkan sumber daya yang berkualitas dan insfratruktur yang baik, maka diharapkan terjadinya transformasi ekonomi di Provinsi Riau.

Ia juga menambahkan kelima hal tersebut diatas itu perlu menjadi diskusi sebagai upaya untuk mencapai visi Riau yaitu mewujudkan Riau yang berdaya saing, sejahtera, bermartabat dan unggul di Indonesia.

"Pentingnya lima hal tersebut agar apa yang menjadi harapan Provinsi Riau dapat terlaksana," ungkapnya.

(Mediacenter Riau/dw)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

Judi Online Sasar Anak-anak, Orang Tua Diminta Waspada

Kamis, 27 Maret 2025 | 22:41:52 WIB

Perlu Sinergi Banyak Pihak Berantas Judi Online

Kamis, 27 Maret 2025 | 21:09:43 WIB