Senin, 12 Sya'ban 1446 H | 10 Februari 2025
Dirikan Pos Pengaman CFD, Satlantas Sosialisasi Event Tour De Siak
Polisi Lalulintas Polresta Pekanbaru mensosialisasikan event Tour De Siak, di area Car Free Day (CFD) Pekanbaru.

PEKANBARU - Polisi Lalulintas Polresta Pekanbaru mensosialisasikan event Tour De Siak, di area Car Free Day (CFD) Pekanbaru, Minggu (27/11/2022).

Informasi tentang event ini bisa didapatkan dari Polantas yang berada di pos pengamanan dan pemantauan CFD yang didirikan di samping Pos Gurindam I.

Kasat Lantas Kompol Birgitta Atvina Wijayanti, SH SIK mengatakan, sosialisasi Event Tour De Siak ini, karena adanya beberapa ruas yang jalan kota Pekanbaru nantinya akan dilalui peserta.

"Kami mensosialisasikan event Tour De Siak karena ada beberapa ruas yang jalan di Kota Pekanbaru juga akan menjadi salah satu rute yang akan dilalui event tersebut," terang Birgitta.

Birgitta menyampaikan, pos ini didirikan untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat pengunjung CFD dan mempermudah masyarakat mendapatkan informasi seputar layanan Kepolisian khususnya Satlantas Polresta Pekanbaru.

"Pos ini untuk pengamanan area CFD, bertepatan akan dilaksanakan event Tour De Siak kami turut memberikan sosialisasi," jelas Birgitta.

Informasi lain yang bisa didapatkan masyarakat di pos ini seperti informasi lokasi dan jadwal pelayanan SIM, Aplikasi SINAR SIM Online, serta Aplikasi Si Talam Manis Presisi.

"Aplikasi Si Talam ini merupakan aplikasi kepolisian yang berguna untuk memudahkan masyarakat mendapatkan pertolongan ataupun melaporkan adanya kemacetan dan kecelakaan lalu lintas," kata Birgitta.

Karena itu, setelah petugas menutup arus lalin diarea CFD, pos ini akan menjadi pusat pengamanan dengan menugaskan polisi bersepeda melakukan patroli.

"Untuk menarik minat masyarakat mendapatkan informasi di pos ini, kami sediakan live musik dan masyarakat bisa ikut nyanyi bersama," ujar Birgitta.

(Mediacenter Riau/hb)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

Wakapolda Riau Dengarkan Keluhan Warga Payung Sekaki

Jumat, 07 Februari 2025 | 17:09:43 WIB

Pasca Banjir Sisakan Endapan Air di Perkebunan Warga

Jumat, 07 Februari 2025 | 09:48:17 WIB

PSPS Selesaikan Misi Balas Dendam, Bungkam Deltras FC 2-0

Jumat, 07 Februari 2025 | 06:00:07 WIB

Danramil Luncurkan Program Makan Gratis Kateman Inhil

Kamis, 06 Februari 2025 | 16:37:52 WIB