Sabtu, 2 Rabiul Akhir 1446 H | 05 Oktober 2024
Kapolsek Rumbai Dicopot Buntut 10 Tahanan Kabur

PEKANBARU,- Kapolsek Rumbai Iptu Putra Amor dicopot dari jabatannya usai 10 tahanan di kantornya melarikan diri. Dia dicopot setelah 10 tahanan itu ditangkap kembali oleh tim khsusus gabungan Polresta Pekanbaru dan Polda Riau.

"Kalau ada tahanan lari artinya ada manajemen yang tidak dilakukan terutama pengawasan. Karena itu saya tegas, siapapun Kapolsek yang tahanannya lari, pasti saya evaluasi, lakukan pemeriksaan, jika terbukti langsung copot," ujar Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal Senin (21/8).

Iqbal mengingatkan anak buahnya untuk melakukan tugas dengan baik sebagai anggota Polri. Baik pekerjaan yang langsung menyentuh masyarakat maupun pengawasan di internal.

"Tahanan itu di bawah tanggungjawab polisi, selama proses penyidikan. Dari kesehatannya, jiwa raganya, sampai keamanannya," tegas Iqbal.

Seperti diketahui 10 tahanan Polsek Rumbai kabur pada 10 Agustus 2023 dini hari. Namun polisi berhasil menangkap kembali mereka. Dari 10 orang, 4 tahanan terpaksa dilumpuhkan karena melakukan perlawanan saat ditangkap.

 

 

 

(Mediacenter Riau/asn)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

Sampah di Pekanbaru akan Dikelola BLUD

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 10:15:44 WIB

Yuk Cek! Pemkab Rohul Buka Pendaftaran PPPK Tahun 2024

Kamis, 03 Oktober 2024 | 19:04:15 WIB