Rabu, 27 Ramadhan 1446 H | 26 Maret 2025
Gubri Syamsuar Ingin Pihak Swasta Dukung Kemajuan Olahraga di Riau

PEKANBARU - Memajukan dan meningkatkan prestasi bagi para atlet cabang olahraga yang ada di Provinsi Riau diperlukan dukungan semua pihak dalam menyiapkan sarana prasarana latihan yang lengkap.

Demikian disampaikan Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar saat membuka secara resmi Opening Ceremony Taekwondo Championship Kajati Riau Cup 2023 di Hall A Basket Stadion Rumbai, Jumat (22/9/2023).

"Tentu menjadi perhatian kita bersama dalam meningkatkan prestasi atlet kita dimasa yang akan datang dengan mempersiapkan sarana latihan yang modern," kata Syamsuar. 

Ia mengakui bahwa saat ini persaingan para atlet didaerah, khusus di Provinsi Riau dalam kancah nasional. Oleh karena itu Syamsuar berharap pengurus dari berbagai daerah dapat memacu prestasi dimasa yang akan datang. 

"hal ini dilakukan agar nanti dapat mengikuti kejuaraan-kejuaraan ditingkat nasional maupun Internasional," terangnya. 

Orang nomor satu di Bumi Melayu Lancang Kuning itu juga menyampaikan bahwa berbagai kemajuan dibidang olahraga bermuara dari meningkatnya budaya dan prestasi olahraga.

"Jadi para atlet yang akan mengharumkan nama Riau dikancah nasional maupun internasional harus kita dukung bersama," imbuhnya. 

Sebagai pemimpin, mantan Bupati Siak dua periode itu ingin semua cabang olahraga yang ada di daerah provinsi Riau dapat terus semakin maju prestasinya. 

"Untuk mencapai itu semua tentu diperlukan dukungan semua pihak, baik pemerintah provinsi, daerah. Namun juga diharapkan dukungan pihak swasta yang ada diwilayah ini," pungkasnya.

(Mediacenter Riau/sam)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

CFCD Riau Gelar Temu Forum CSR di Pekanbaru 

Sabtu, 22 Maret 2025 | 19:12:52 WIB

Wagubri : Defisit APBD Riau Rp.132 miliar

Sabtu, 22 Maret 2025 | 07:35:19 WIB