Rabu, 20 Ramadhan 1446 H | 19 Maret 2025
Ditetapkan Memenuhi Syarat, Ini Nama-nama Pasangan Calon Bupati Siak 2024-2029
Ilustrasi

SIAK - Tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Siak siap bertarung pada Pilkada serentak periode 2024-2029. 

Ketiga pasangan calon yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) setelah dinyatakan Memenuhi Syarat sebagai sebagai calon bupati dan wakil bupati Siak di Pilkada Siak 2024.

Penetapan dilaksanakan pada rapat pleno tertutup yang ditandai dengan penyerahan salinan surat keputusan penetapan pasangan calon, pukul 23.00 WIB, Ahad (22/9/2024). Ketiga pasangan calon tersebut yakni Alfedri-Husni, Irving-Sugianto dan Afni-Syamsurizal. 

"Setelah pleno tertutup, KPU Siak menyatakan bahwa ketiga bakal calon memenuhi syarat sebagai calon bupati dan wakil bupati Siak di Pilkada Siak 2024," jelas Ketua KPU Siak, Said Dharma Setiawan didampingi empat komisioner lainnya dalam konferensi pers yang digelar di Kantor KPU Siak.

Sementara itu, setelah dinyatakan Memenuhi Syarat sebagai calon bupati dan wakil bupati maka ketiga Paslon itu bakal mengikuti pencabutan nomor urut di Kantor KPU Siak, Jalan Agraria Kompleks Perkantoran Sungai Betung, Kecamatan Siak, Kabupaten Siak, Riau, Senin (23/9/2024) pukul 9.00 WIB.

Said Dharma Setiawan mengatakan ketiga Paslon telah melewati serangkaian tahapan mulai dari tes kesehatan baik jasmani dan rohani, bebas narkoba hingga kelengkapan dan keabsahan dokumen persyaratan administrasi calon.

Semua berkas termasuk tanggapan masyarakat telah diklarifikasi, ditelaah dan diverifikasi dengan cermat.

"Ya, rapat pleno tadi tidak ada diskusi yang alot, karena semua komisioner benar-benar teliti dalam menetapkan terkait pencalonan ini," tutup Said.

(Mediacenter Riau/jep)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

Harimau Sumatera Intai Kandang Ayam di Kebun Sawit Siak

Jumat, 07 Februari 2025 | 17:06:27 WIB

Pemerintah Bangun Jalur Sepeda Sepanjang 2,8 KM di Siak

Rabu, 22 Januari 2025 | 18:55:07 WIB

7 Ton Beras Tiba, Wajah Korban Banjir di Siak Berbinar

Selasa, 21 Januari 2025 | 20:55:51 WIB

Curah Hujan Tinggi Sebabkan Banjir Meluas di Siak

Selasa, 21 Januari 2025 | 20:48:28 WIB

Pebalap Mancanegara Siap Unjuk Gigi di Tour de Siak

Selasa, 03 Desember 2024 | 14:03:02 WIB

Bupati Siak Tekankan Peran Guru dalam Membangun SDM Unggul

Senin, 25 November 2024 | 18:06:34 WIB