Selasa, 22 Rajab 1446 H | 21 Januari 2025
HKGB ke-72, Bhayangkari Riau Gelar Ceramah Agama

Pekanbaru - Memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-72, Bhayangkari Daerah Riau menggelar kegiatan ceramah agama. Mengangkat tema tentang pentingnya menutup aurat, ceramah agama tersebut menjadi sebuah bentuk kepedulian serta keprihatinan Bhayangkari Riau kepada masyarakat di Riau khususnya wanita.

Ketua Bhayangkari Riau, Nindya M. Iqbal sampaikan, ia memilih tema tersebut setelah berdiskusi dengan pengurus. Ia katakan, tema ini penting untuk dikulik karena ia juga merupakan seorang wanita dan ibu yang mempunyai anak perempuan.

"Sekarang ini kita sering disuguhi konten yang berupa foto atau yang lain, dimana mereka mengumbar aurat, khususnya wanita, dan begitu mudah kita mengaksesnya dari layar handphone kita," ucapnya, di Aula Tri Brata Polda Riau, Kamis (17/10/2024).

Nindya lanjutkan, ia merasa miris serta prihatin. Diharapkan, jangan sampai hal-hal yang tidak seharusnya menjadi biasa dan wajar karena seringnya dibiasakan.

"Saya miris, prihatin, khawatir. Jangan sampai eksploitasi aurat khususnya perempuan menjadi hal yang biasa saking seringnya kita terpapar," katanya.

Kepala Polda Riau, M. Iqbal, sekaligus Pembina Bhayangkari Riau, mengungkapkan apresiasinya terhadap kegiatan yang digelar oleh Bhayangkari Riau. Menurutnya, pendekatannya memang kecil, namun hasil dan efeknya sangatlah besar.

"Pendekatannya memang mikro, tapi nanti hasilnya outputnya sangat makro," ujarnya.

"Kejahatan ada karena niat dan kesempatan yang bergabung. Lewat himbauan, sampaikan pesan dan tausiah seperti ini, untuk mengetuk hati. Niat jahat bisa diurungkan jika kesempatannya tidak ada," imbuhnya.

Turut hadir mewakili Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Riau, Pj Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Riau, Ferni Taufiq OH.

 

(Mediacenter Riau/mrs)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Riau

Senin, 20 Januari 2025 | 08:22:45 WIB

Gelombang Pasang Sapu Permukiman Warga Kuala Selat Inhil

Sabtu, 18 Januari 2025 | 19:26:28 WIB

Hujan Kembali Guyur Riau, Warga Diminta Waspada

Sabtu, 18 Januari 2025 | 10:32:46 WIB

Hibah Lahan Perkuat Markas Manggala Agni di Siak

Jumat, 17 Januari 2025 | 13:55:10 WIB