Jumat, 5 Jumadil Akhir 1446 H | 06 Desember 2024
Prestasi Gemilang! Pemkot Pekanbaru Dinilai Berhasil Wujudkan Keterbukaan Informasi Publik
Pj Gubernur Riau Rahman Hadi menyerahkan penghargaan bergengsi dari komisi informasi (KI) Riau Award 2024 dengan kategori informatif kepada Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa (kanan) di Pekanbaru, Selasa (12/11/2024).

Pekanbaru – Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru berhasil meraih prestasi gemilang dalam ajang Komisi Informasi (KI) Riau Award 2024. Pada Selasa (12/11/2024) malam, Pemkot Pekanbaru dinobatkan sebagai lembaga publik dengan kategori “Informatif” dalam penilaian keterbukaan informasi publik.

Penghargaan bergengsi ini diterima langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa. Penilaian KI Riau Award didasarkan pada beberapa indikator, di antaranya adalah kemudahan akses informasi, kecepatan dalam merespons permintaan informasi, dan kualitas informasi yang diberikan

Pj Wali Kota Pekanbaru menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian ini. “Penghargaan ini merupakan bukti nyata dari komitmen Pemkot Pekanbaru dalam memberikan pelayanan informasi yang transparan dan akuntabel kepada masyarakat,” ujar Risnandar.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Sekda Kota Pekanbaru, khususnya Dinas Komunikasi dan Informatika, dan seluruh jajaran Pemkot Pekanbaru yang telah bekerja keras mewujudkan capaian ini. “Prestasi ini tidak lepas dari kerja sama seluruh pihak. Semoga ke depannya kita dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan informasi,” tambahnya.

Risnandar menjelaskan, bahwa penghargaan ini merupakan hasil dari upaya berkelanjutan Pemkot Pekanbaru dalam menerapkan prinsip-prinsip keterbukaan informasi publik sesuai dengan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008. Satu di antara upaya yang dilakukan adalah melalui pemantauan dan evaluasi secara berkala terhadap kinerja pengelolaan informasi publik.

“Kami telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan informasi, salah satunya adalah melalui pengembangan sistem elektronik untuk memudahkan akses masyarakat terhadap informasi publik,” ungkap Risnandar.

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas komitmen Pemkot Pekanbaru dalam mewujudkan pemerintahan yang terbuka dan transparan. Menunjukkan bahwa keterbukaan informasi publik bukan hanya sekedar slogan, tetapi telah menjadi bagian dari budaya kerja.

Pj Gubernur Riau, dalam kesempatan yang sama, juga memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh Pemko Pekanbaru. Ia berharap prestasi ini dapat menjadi contoh bagi pemerintah daerah lainnya di Provinsi Riau.

“Keterbukaan informasi publik merupakan salah satu pilar penting dalam membangun pemerintahan yang baik dan bersih. Saya berharap prestasi Pemkot Pekanbaru ini dapat menginspirasi daerah lain untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik,” ujar Pj Gubernur Riau.

Dengan diraihnya penghargaan ini, Pemkot Pekanbaru semakin memantapkan posisinya sebagai pemerintah daerah yang berkomitmen untuk mewujudkan pemerintahan yang terbuka dan akuntabel. Penghargaan ini harus menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan informasi. Masyarakat memiliki hak untuk mengetahui informasi publik.

(Mediacenter Riau/MC Riau)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

UNRI Matangkan 11 Prodi untuk Perkuliahan Jarak Jauh

Kamis, 05 Desember 2024 | 13:52:05 WIB

Pemprov Pastikan Layanan Publik di Riau Ramah Disabilitas

Kamis, 05 Desember 2024 | 12:18:51 WIB

Cuaca Riau Hari Ini: Cerah Berawan, Nihil Titik Panas

Kamis, 05 Desember 2024 | 08:19:34 WIB

Jelajahi Keindahan Tanjung Lapin di Rupat Fest

Rabu, 04 Desember 2024 | 16:21:23 WIB