Senin, 12 Sya'ban 1446 H | 10 Februari 2025
Petugas Lapas Selatpanjang Gelar Razia Blok Hunian, Ini Hasilnya

PEKANBARU - Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Selatpanjang kembali merazia blok hunian warga binaan. Penggeledahan ini untuk menjaring benda-benda terlarang  yang beredar di sel tahanan.

Demikian dikatakan Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Selatpanjang, Syofri Mulyadi, Selasa (10/12/24). Kegiatan ini juga dimaksudkan sebagai bentuk kewaspadaan atas tindakan kejahatan dari hal-hal yang tidak diinginkan. 

"Razia ini bertujuan deteksi dini potensi gangguan keamanan yang terjadi di Lapas," kata Syofri. 

Sejumlah benda-benda terlarang yang dilarang sekaligus berhasil diamankan petugas Lapas seperti botol kaca, tali, hanger besi, dan sendok besi di blok hunian. Barang-barang ini dinilai berpotensi membahayakan keamanan.

Selain itu, petugas juga fokus mewaspadai peredaran narkoba. Baik dari tempat tidur, lemari tahanan dilakukan pemeriksaan dengan ketat. Meski begitu, petugas tak mendapati barang haram tersebut di blok tahanan. 

"Ini tindaklanjut dari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk memerangi peredaran narkoba serta berbagai modus  lainnya di Lapas dan Rutan. Targetnya tentu Lapas kita ini bebas dari narkoba," papar Syofri lagi. 

Hasil dari razia ini, barang bukti hasil penggeledahan tersebut dimusnahkan oleh petugas Lapas. Pemusnahan barang langsung disaksikan warga binaan.

(Mediacenter Riau/mtr)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )

Lapas Selatpanjang Bersih-bersih, Razia Jelang Tahun Baru

Senin, 30 Desember 2024 | 19:52:47 WIB

Razia Mendadak Lapas Selatpanjang Bikin Tahanan Ketar-ketir

Senin, 11 November 2024 | 19:44:29 WIB

Seru, Debat Cakada Kepulauan Meranti akan Digelar Tiga Kali

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:55:47 WIB