Ahad, 19 Zulhijjah 1446 H | 15 Juni 2025

INHU - Ketua (TP PKK) Provinsi Riau, Henny Sasmita Wahid berkunjung sekaligus melaunching penggunaan Sekolah Lansia Tangguh yang berlokasi di Desa Petala Bumi Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu).

Menurutnya, dengan adanya sekolah nonformal tersbut dapat memberikan  rasa tenang bagi Lansia, sebab disana mempunyai banyak program positif. 

Sekolah Lansia Tangguh di Desa Petala Bumi merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas hidup dan kemampuan lansia dalam berbagai aspek kehidupan. Sekolah nonformal ini juga bertujuan untuk menjadikan lansia tetap produktif, sehat, mandiri, dan bersemangat hidup. 

Adapun Sekolah  Lansia Tangguh ini diinisiasi oleh peringkat daerah setempat, mulai dari camat, kepada desa, hingga bidan desa. Henny Wahid menyampaikan apresiasinya atas program baik tersebut, ia berharap kegiatan-kegiatan positif di Sekolah Lansia Tangguh dapat berjalan lancar dan baik. 

"Saya mengapresiasi  program baik yang dilakukan oleh camat, kades, hingga bidan desa di Desa Petala Bumi, hendaknya semua bisa bersinergi, mulai dari masyarakat hingga pemerintah, dalam meningkatkan hidup masyarakat yang ada di Desa Petala Bumi," imbuhnya.

Meskipun sudah berusia diatas 60 tahun, Henny yakin dalam program yang ada di Sekolah Lansia Tangguh para lansia bisa menikmati masa tua dengan bahagia, tetap mandiri, hingga mampu menjalankan fungsi-fungsi sosial dan kemasyarakatan dengan baik. 

Sebab, ada beberapa tujuan yang ingin dicapai dalam mendirikan program Sekolah Lansia Tangguh, diantaranya pertama, meningkatkan kualitas hidup lansia melalui kegiatan edukatif, sosial, dan kesehatan. Kedua, meningkatkan pengetahuan dan keterampilan lansia dalam berbagai aspek kehidupan. Ketiga, membangun kelompok lansia yang mandiri, bersemangat, sehat, bahagia, dan tangguh. 

"Alhamdulillah, dengan adanya program ini  insyaallah bisa memberikan  tempat dan rasa tenang bagi lansia, karena disana lansia bisa beraktivitas, tetap bisa menjaga kesehatan, hingga beribadah. Insyaallah sekolah ini banyak manfaatnya," jelas Henny. 

Henny Wahid berharap program tersebut bisa semakin ditingkatkan dan mendapat dukungan dari berbagai pihak terutama pemerintah dan swasta. Apalagi, Sekolah Lansia Tangguh memiliki dampak yang sangat baik bagi lansia, salah satunya bisa membangun komunitas lansia yang aktif dan produktif, dan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan dan pola hidup sehat. 

 

 

(Mediacenter Riau/nv)

Info Lainnya

info riau sepekan 1

Info Riau

Berita & Info Lainnya

Podcast Dsikominfotik Riau

Gubernur Corner (29 Januari 2022)

Gubernur Corner (15 Januari 2022)

Gubernur Corner (8 Januari 2022)

Gubernur Corner 25 Desember 2021

Gubernur Corner ( 06 November 2021 )

Gubernur Corner ( 30 Oktober 2021)

Gubernur Corner

KONFERENSI PERS - INFORMASI DAN UPDATE PENANGANAN COVID-19 DI PROVINSI RIAU

Gubernur Corner ( 09 Oktober 2021 )